02 May 2023

Fakta Mengerikan Ketika Tangki Bensin Mobil Kamu Sering Kosong


Ilustrasi tangki bensin kosong (otofemale.grid.id)

Jakarta, Tokoparts.com – Guys tau gak kalo di dalam tangki bensin tuh ada komponen penting untuk kendaraan kalian? Yup, nama komponennya itu fuel pump cuy. Fuel pump ini berfungsi untuk memompa bahan bakar yang dialirkan menuju ruang pembakaran dan diubah menjadi energi yang akan membantu mesin kendaraan kalian menyala.

Nah, fuel pump ini posisinya terendam bahan bakar buat dialirkan menuju injektor dengan kecepatan tertentu, terus di dalam fuel pump ini terdapat motor pompa yang terus berputar saat mobil kalian dalam kondisi menyala. 

Lalu, apa sih efeknya yang bakalan terjadi kalo tangki bensin mobil kalian sering kosong?

Kita kasih tau ya, kalo tangki bensin mobil kalian sering kosong bisa menyebabkan kerusakan loh, motor fuel pump yang panas bakalan membuat masalah seperti macet pada bagian mesin fuel pump-nya.

Ilustrasi mengisi bahan bakar (cintamobil.com)

Untuk mencegah hal seperti itu, dianjurkan banget untuk mengisi kembali tangki bensin mobil kalian ketika indikator bahan bakar menunjukan ¼ isi tangki. Kalo dibiarkan, kotoran yang berada di dasar tangki bensin akan terhisap dan menyebabkan filter fuel pump cepat kotor.

Cuy Fuel pump yang rusak bisa mengakibatkan mobil kalian mati total, dan biaya yang dikeluarkan untuk mengganti satu set fuel pump bervariasi tergantung jenis kendaraan yang kalian gunakan. 

Jadi gitu bro and sis, ga mau kan gara-gara masalah ini kalian harus merogoh kocek yang lumayan dalem buat ganti satu set fuel pump biar mobil kalian-kalian bisa balik ke kondisi prima.

 

Bagikan
Chat